Inspirasi 8 Dapur Cantik Ala Artis Hollywood

Inspirasi dapur cantik artis Hollywood 

Memiliki dapur cantik dan rapi adalah idaman kita semua. Untuk itu kita tak pernah bosan mencari ide agar dapur di rumah selalu terlihat cantik dan rapi. Dapur idaman seperti itu tidak harus mewah. Dengan budget yang tidak terlalu mahal namun jika ditata rapi dan bersih akan membuat penampilan dapur jadi lebih menarik.

Mungkin banyak yang beranggapan bahwa artis dan selebriti tak pernah berurusan dengan dapur. Padahal, banyak artis dan selebriti yang sengaja memilih desain dapur yang unik dan cantik, lengkap dengan berbagai peralatannya.

Inspirasi dapur yang cantik bisa juga datang dari para artis Hollywood berikut ini. Peralatan dapur mereka tidak terlalu mewah dan glamor, namun tertata dengan baik. Hasilnya dapurpun terlihat cantik. Dapur para srtis itu bukan untuk pajangan, namun dapur yang benar-benar dipakai.

Jika Anda sedang mencari inspirasi untuk mendesain ulang dapur di rumah, maka 8 dapur cantik ala artis Hollywood ini patut disimak.

1. John Legend dan Chrissy Teigen

Selalu tampil serasi adalah ciri khas pasangan penyanyi dan model ini. Chrissy yang pencinta kuliner ternyata mampu menularkan kepintarannya mengolah makanan pada suaminya. Lantaran hobby memasak, dapur pasangan ini pun didesain dengan konsep yang unik. Selain memasak dan menyantap makanan, di dapur tersebut Chrissy juga bisa membaca buku atau majalah, dan nonton televisi bersama-sama. Dengan desain dapur yang modern dan minimalis, aktifitas membaca dan nonton tv bisa dilakukan dengan nyaman.

dapur cantik jennifer lawrence

2. Jennifer Lawrence

Dapur artis Jennifer Lawrence didominasi aksen serba putih. Mungkin Jen, panggilan akrab pemeran di film superhero X-Men ini, ingin senantiasa melihat dapurnya bersih dan rapih. Semua perabotan di rumah bekas artis Jessica Simpson ini, juga beraksen putih. Dapur di rumah seluas 5.500 m persegi ini dilengkapi lemari minimalis dan meja aksen kayu yang sangat keren

dapur indah robin william

3. Robin Williams

Robin William identik dengan banyolannya yang menyenangkan. Dan melangkah masuk ke dapur artis Robin William pasti juga sangat menyenangkan. Kenapa ? Sebab dari jendela dapurnya, kita bisa menikmati pemandangan kebun anggur, gedung teater dan pemandangan kota California yang cantik ! Pemeran film Mrs Doubtfire ini menata dapurnya dengan gaya klasik, namun ia mengawinkannya dengan perabotan dapur yang modern.

Hmm … memasak di dapur cantik Mr. William ini rasanya pasti begitu menyenangkan.

dapur rapi robert pattinson

4. Robert Pattinson

Jika Anda suka memasak di luar ruang, dapur milik Robert Pattinson ini mungkin bisa menjadi inspirasi. Pemeran Edward Cullen di film Twilight ini menggabungkan dapurnya dengan meja makan besar yang terbuat dari kayu. Perabotan dapurnya banyak yang berbahan stainless steel dan di dapurnya terdapat lemari es khusus wine. Hmm … benar-benar dapur yang modern.

dapur artis ellen degeneres

5. Ellen DeGeneres

Ellen yang menyukai nuansa pedesaan membuatnya terinspirasi mewujudkan dapur plus meja kayu yang menyatu dengan ruangan lain. Layaknya dapur di pedesaan, tak ada sekat yang biasanya memisahkan dapur dengan ruangan lain di rumahnya berada di area peternakan seluas 105.000 meter persegi ! Karpet dan perapian menambah kental nuansa pedesaan dan kehangatan ruangan di rumah bercat putih ini. Hmm … benar-benar dapur cantik dan mewah tapi bernuansa “ndeso” !

dapur artis rene zellweger

6. Rene Zellweger

Jika Anda menyangka dapur artis Rene Zellweger adalah dapur yang baru di bangun, Anda salah. Sebab ternyata dapur aktris yang tenar dengan film Bridget Jones's Diary ini dibangun pada tahun 1770. Dapur tersebut sampai sekarang masih terlihat kokoh, rapi, serta lengkap dengan peralatan modern. Dapur ini dilengkapi delapan kompor dan satu kulkas super jumbo berbahan stainless-steel. Sungguh dapur mampu yang menawan siapa pun yang hobi memasak.

Dapur cantik J-Lo

7. Dapur cantik ala Jennifer Lopez

Cara menata dapur ala artis Jennifer Lopez ternyata tak kalah menarik. J-Lo sangat menyukai warna putih, dan aksen putih pun mewarnai dapur idamannya. Dapur di rumah seharga 240 miliar ini punya sederetan kursi minibar dan punya teras yang sangat luas. Sehingga J-Lo bisa makan sesukanya ditemani suasana teduh yang menyatu dengan alam.

dapur artis jessica parker

8. Sarah Jessica Parker

Rumah dengan gaya town house sering dikira serba praktis dan simple, termasuk dapurnya. Tapi kesan praktis dan simple ternyata tidak terjadi di rumah artis Sarah Jessica Parker. Pemeran film Sex and The City ini memiliki rumah dengan tujuh perapian, termasuk satu perapian yang berada di dalam dapur mewahnya.

Nah, itulah 8 dapur cantik ala artis Hollywood, semoga bisa menjadi inspirasi Anda !

Komentar